Friday 22nd of November 2024
×

Renungan PJJ Harian Jumat 2 Februari 2024 : Bacaan Tentang Hawa Nafsu dan Persahabatan dengan Dunia

Renungan PJJ Harian Jumat 2 Februari 2024 : Bacaan Tentang Hawa Nafsu dan Persahabatan dengan Dunia

--

JEMBER - Hawa nafsu dan persahabatan dengan dunia ayat 4:1 : Dari manakah datangnya sengketa dan pertengkaran di antara kamu? Bukankah datangnya dari hawa nafsumu yang saling berjuang di dalam tubuhmu? 4:2 Kamu mengingini sesuatu, tetapi kamu tidak memperolehnya, lalu kamu membunuh; kamu iri hati, tetapi kamu tidak mencapai tujuanmu, lalu kamu bertengkar dan kamu berkelahi.

Kamu tidak memperoleh apa-apa, karena kamu tidak berdoa. 4:3 Atau kamu berdoa juga, tetapi kamu tidak menerima apa-apa, karena kamu salah berdoa, sebab yang kamu minta itu hendak kamu habiskan untuk memuaskan hawa nafsumu. 4:4 Hai kamu, orang-orang yang tidak setia!


Tidakkah kamu tahu, bahwa persahabatan dengan dunia adalah permusuhan dengan Allah? Jadi barangsiapa hendak menjadi sahabat dunia ini, ia menjadikan dirinya musuh Allah. 4:5 Janganlah kamu menyangka, bahwa Kitab Suci tanpa alasan berkata:

Baca juga: Kumpulan Ucapan Selamat Ulang Tahun untuk Tante 2024, Menyentuh Hati dan Penuh Doa!

Baca juga: Contoh Ucapan Selamat Ulang Tahun untuk Tante Singkat dan Menyentuh, Bikin Momen Jadi Penuh Makna!

“Roh yang ditempatkan Allah di dalam diri kita, diingini-Nya dengan cemburu!” 4:6 Tetapi kasih karunia, yang dianugerahkan-Nya kepada kita, lebih besar dari pada itu. Karena itu Ia katakan: “Allah menentang orang yang congkak, tetapi mengasihani orang yang rendah hati.”

Renungan ke dua :

Renungan Harian Remaja Yakobus 1: 19-26. Jadilah teladan dalam perkataan dan perbuatan.  Kalimat ini mengingatkan kita bahwa sebagai anak-anak Tuhan, jangan bisanya hanya bicara tentang firman Tuhan, tapi perbuatannya nol. 

Sayangnya, banyak sekali orang percaya yang bisanya hanya berkotbah tapi nggak mengaplikasikan firman Tuhan dalam kehidupannya sehari-hari.  Ups! Apakah kehidupan kita juga seperti ini???

Banyak ayat yang menunjukkan bahwa hidup yang berkenan pada Allah adalah ketika kita bukan hanya berperan sebagai pendengar atau pekabar firman Tuhan, tetapi juga pelaku. 

Baca juga: TTS Nama Tempat Kuda, Berjenggot, Luas, Serba Ada Jawaban nya Adalah? Cek Disini Untuk Menjawab!

Sumber:

UPDATE TERBARU