Saturday 23rd of November 2024
×

Renungan Saat Teduh Harian Kristen Jumat 12 Januari 2024 : Matius 2:9-13 Tentang Perjuangan Yesus Untuk Umat Manusia

Renungan Saat Teduh Harian Kristen Jumat 12 Januari 2024 : Matius 2:9-13 Tentang Perjuangan Yesus Untuk Umat Manusia

--

2:12 Dan karena diperingatkan dalam mimpi, supaya jangan kembali kepada Herodes, maka pulanglah mereka ke negerinya melalui jalan lain.

2:13 Setelah orang-orang majus itu berangkat, nampaklah malaikat Tuhan kepada Yusuf dalam mimpi dan berkata: “Bangunlah, ambillah Anak itu serta ibu-Nya, larilah ke Mesir dan tinggallah di sana sampai Aku berfirman kepadamu, karena Herodes akan mencari Anak itu untuk membunuh Dia.”


Mereka pun membuka tempat harta bendanya dan mempersembahkan persembahan kepada-Nya, yaitu emas, kemenyan dan mur. —Matius 2:11

Baca juga: Jadwal Kapal Dharma Kartika VII dan IX Januari 2024 Semua Rute dan Info Harga Tiket, Berangkat dari Jam 7 Pagi!

Baca juga: Jadwal Kapal KM Bukit Sigutang Maumere - Balikpapan Januari 2024, Cek Info Terbarunya Disini!

Dalam beberapa versi Alkitab, kata majus di Matius 2:1 diterjemahkan sebagai “ahli ilmu bintang”. Sebagai astrolog, mereka pergi mengikuti bintang untuk mencari seorang raja. Mereka datang dari Timur, jadi kemungkinan berasal dari wilayah Gurun Arab, Babel, atau Persia. Mereka pertama kali disebutkan di 1 Raja-Raja 4:30: “Hikmat Salomo melebihi hikmat segala bani Timur”. Kemungkinan besar, mereka adalah “para Kasdim” yang dipanggil untuk menghadap raja Babel (Daniel 2:2; 4:6-7).

Menariknya, Daniel ditugaskan sebagai penanggung jawab mereka (2:48; 5:11) dan mungkin ia pernah memberi tahu mereka tentang Mesias yang akan datang. Orang-orang majus ini telah menanti-nantikan penggenapan nubuat tersebut selama lima ratus tahun.

Baca juga: Sinopsis Song for Illusion (2024), Drakor Fantasi Sejarah yang Dibintangi Park Ji Hoon dan Hong Ye Ji

Mereka adalah orang-orang yang teguh beriman, melakukan perjalanan ribuan mil untuk mencari seorang raja Yahudi dengan mengikuti petunjuk utama berupa sebuah bintang di langit. Sebagai wakil dari dunia non-Yahudi, mereka melihat Allah dalam rupa manusia lalu “sujud menyembah Dia” (Matius 2:11). —K.T. Sim

Apa yang kamu rasakan saat merenungkan kebenaran bahwa Yesus lahir untuk mati bagi kamu? Bagaimana kebangkitan-Nya menggugah hati kamu? Bapa Surgawi, kiranya Roh-Mu menolongku hidup dengan penuh rasa syukur atas karya pengorbanan Putra-Mu bagi diriku.

Sumber:

UPDATE TERBARU