Friday 22nd of November 2024
×

Profil Shaun King Aktivis Asal AS Pembela Palestina yang Kini Masuk Islam, Putuskan Mualaf di Awal Ramadan!

Profil Shaun King Aktivis Asal AS Pembela Palestina yang Kini Masuk Islam, Putuskan Mualaf di Awal Ramadan!

--

JEMBER - Aktivis asal Amerika Serikat (AS), Shaun King, mengumumkan bahwa dia telah memeluk agama Islam pada hari pertama bulan suci Ramadan. 

“Bersama-sama, kami mengambil Shahada dan masuk Islam untuk memulai Ramadan. Itu adalah hari yang indah, kuat, dan bermakna bagi kami yang tidak akan pernah kami lupakan,” tulis King, saat ia dan istrinya kembali ke rumah dari salat di sebuah masjid di Dallas, Texas.


Aktivis Amerika itu juga menambahkan bahwa “Kita akan mulai berpuasa di pagi hari dengan lebih dari 1 miliar Muslim di seluruh dunia.”

Baca juga: Siapa Kitty Chicha Amatayakul Nanno Girl From Nowhere? Si Gadis Misterius dengan Segudang Talenta!

Baca juga: Siapa Mas Lana PSHW Siapa? Ramai Diberi Ucapan Bela Sungkawa, Apakah Benar Meninggalkan Dunia?

Aktivis hak asasi manusia ternama asal Amerika Serikat (AS) Shaun Jeffrey King akhirnya memeluk Islam menjelang Ramadhan kali ini. Ia mengucapkan syahadat bersama istrinya Rai King.

Aksi itu pertama kali ditampilkan dalam siaran langsung yang dibagikan oleh Profesor Khaled Beydoun yang berbasis di AS di Instagram pada Senin (11/3/2024).

Dalam video yang kemudian luas beredar di dunia maya, Shaun King dan Rai King dibimbing mengucapkan dua kalimat syahadat oleh imam kenamaan AS Omar Suleiman. 

Dalam pembacaan syahadat tersebut King mengenakan keffiyeh khas Palestina. Sedangkan Omar Suleiman juga merupakan imam keturunan Palestina.

"Saya dan istri saya baru saja pulang ke rumah setelah salat magrib di masjid kami di daerah Dallas, Texas, di mana kami bersama-sama mengucapkan Syahadat dan masuk Islam untuk memulai bulan Ramadhan. Itu adalah hari yang indah, kuat, dan bermakna bagi kami yang tidak akan pernah kami lupakan,” ujarnya dalam pernyataan resmi di media sosial.

Baca juga: Profil Muhammad Rafsanjani Sekjen Pengurus Besar PMII, Baru Saja Meninggal Dunia

Sumber:

UPDATE TERBARU