Friday 22nd of November 2024
×

Renungan Harian Katolik Hari Ini Sabtu 27 Januari 2024 : Bacaan dari Kitab Yesaya (60:1-6)

Renungan Harian Katolik Hari Ini Sabtu 27 Januari 2024 : Bacaan dari Kitab Yesaya (60:1-6)

--

Sejumlah besar unta akan menutupi daerahmu, unta-unta muda dari Midian dan Efa. Mereka semua akan datang dari Syeba, akan membawa emas dan kemenyan, serta memberitakan perbuatan masyhur Tuhan.

Demikianlah sabda Tuhan.


U. Syukur kepada Allah.

Bacaan dari Surat Rasul Paulus kepada Jemaat di Efesus (3:2-3a.5-6)

"Rahasia Kristus kini telah diwahyukan dan para bangsa menjadi pewaris perjanjian."

Renungan Harian Katolik Hari Ini Sabtu 27 Januari 2024

Saudara-saudara, kamu telah mendengar tentang tugas penyelenggaraan kasih karunia Allah yang telah dipercayakan kepadaku demi kamu, yakni bagaimana rahasianya telah dinyatakan kepadaku melalui wahyu.

Pada zaman angkatan-angkatan dahulu rahasia itu tidak diberitakan kepada umat manusia, tetapi sekarang dinyatakan dalam Roh kepada para rasul dan nabi-Nya yang kudus.

Baca juga: Cara Cek Status Mahasiswa di Dikti 2024 dengan Mudah, Ikuti Langkah-langkah Berikut!

Baca juga: Link Baca Novel Melahirkan anak untuk CEO File PDF Full Chapter, Cerita Dramatis Penuh Plot Unik!

Berkat pewartaan Injil, orang-orang bukan Yahudi pun turut menjadi ahli waris, menjadi anggota-anggota tubuh serta peserta dalam janji yang diberikan Kristus Yesus.

Demikianlah sabda Tuhan.

U. Syukur kepada Allah.

Inilah Injil Suci menurut Matius (2:1-12)

"Kami datang dari timur untuk menyembah Sang Raja."

Pada zaman pemerintahan raja Herodes, sesudah Yesus dilahirkan di Betlehem di tanah Yudea, datanglah orang-orang majus dari timur ke Yerusalem. Mereka bertanya-tanya, "Dimanakah Raja Yahudi yang baru dilahirkan itu? Kami telah melihat bintang-Nya di ufuk timur dan kami datang untuk menyembah Dia.

" Mendengar hal itu, terkejutlah Raja Herodes beserta seluruh Yerusalem. Maka dikumpulkannya semua imam kepala dan ahli Taurat bangsa Yahudi, lalu dimintanya kete-rangan dari mereka, di mana Mesias akan dilahirkan.

Baca juga: Ampuh! Tips Bikin Akun Gojek Gacor Terbaru 2024, Dijamin Banyak Orderan Hingga Full Tip

Mereka berkata kepadanya, "Di Betlehem di tanah Yudea, karena beginilah ada tertulis dalam kitab nabi: Dan engkau, Betlehem di tanah Yehuda, engkau sekali-kali bukanlah yang terkecil di antara mereka yang memerintah Yehuda karena dari padamulah akan bangkit seorang pemimpin, yang akan menggembalakan umat-Ku Israel."

Sumber:

UPDATE TERBARU