Jadwal Galungan Kuningan Untuk Umat Hindu 2024 Sesuai Kalender Bali, Inilah Tanggal yang Wajib Kamu Catat!
--
Makna Hari Galungan
Inti dari Galungan adalah manusia diharuskan bisa mengendalikan nafsunya, terutama nafsu buruk yang nantinya dapat mengganggu ketenteraman hidup.
Menurut kepercayaan umat Hindu, hawa nafsu manusia terbagi menjadi tiga kala, yaitu:
- Kala Amangkutat (nafsu ingin berkuasa)
- Kala Dungulan (nafsu ingin merebut milik orang lain)
- Kala Galungan (nafsu ingin selalu menang dengan melakukan segala cara)
Jadwal Galungan Kuningan Untuk Umat Hindu 2024
Hari Raya Galungan Kuningan berlangsung tiap enam bulan sekali atau 210 hari sekali menurut perhitungan Kalender Bali. Sehingga, dalam setahun dalam kalender nasional biasanya akan terjadi dua kali Hari Raya Galungan dan Kuningan. Galungan perdana tahun 2024 akan jatuh pada tanggal 29 Februari 2024. Selanjutnya Galungan kedua akan jatuh pada 25 September 2024.
Baca juga: Jadwal Kapal KM Awu Januari 2024 Lengkap Dengan Harga Tiket, Cara Pesan, dan Rute Perjalanan
Selain itu pada tahun 2024, sebuah fenomena unik akan kembali terjadi. Yang mana, pada 11 Maret 2024, umat Hindu di Indonesia akan merayakan Nyepi Saka 1946.
Dan pada 12 Maret 2024 merupakan pelaksanaan puasa Ramadan pertama bagi umat Muslim sesuai dengan waktu yang ditetapkan pemerintah.
Sehingga saat sahur pertama di pagi hari pada 12 Maret 2024 nanti, masih masuk dalam suasana Nyepi. Selanjutnya, dua hari setelah Hari Raya Nyepi, akan berlangsung Hari Raya Kuningan. Hari Raya Kuningan pada tahun 2024 akan terjadi dua kali, tepatnya jatuh pada bulan Maret dan Oktober.
Itulah informasi mengenai Jadwal Galungan Kuningan Untuk Umat Hindu 2024 yang sudah kami bagikan di atas, semoga informasi yang kami berikan ini bermanfaat.