Sinopsis Film Horor Pengantin Iblis (2024) Dari Rumah Produksi Lyto Pictures yang Sukses Dengan Film Pamali, Janjikan Teror Seram
--
Film horor berjudul "Pengantin Iblis" akan segera tayang pada tahun ini. Diproduksi oleh Lyto Pictures, film ini terinspirasi dari kisah nyata dan dijadwalkan untuk tayang pada tahun 2024. Alur ceritanya dijamin membuat merinding, dengan produser Andi Suryanto menyatakan bahwa screenplay orisinal ini dirancang untuk memukau penonton dengan elemen seram yang kuat.
Produksi film ini dijadwalkan akan dimulai pada bulan Januari 2024. Andi Suryanto, produser film, menyatakan bahwa "Pengantin Iblis" diproduksi dengan tujuan memberikan lebih dari sekadar hiburan. Mereka ingin menyajikan cerita yang dekat dengan masyarakat sebagai bentuk keragaman seni dan budaya.
Sinopsis Film Horor Pengantin Iblis (2024)
Film ini akan disutradarai oleh Azhar Kinoi Lubis, seorang sutradara berpengalaman dalam film horor yang telah sukses di tahun sebelumnya dengan lebih dari 3 juta penonton.
Azhar Kinoi Lubis menyatakan antusiasmenya untuk membawa naskah orisinal ini ke dalam bentuk visual dan berusaha memberikan pengalaman horor yang berbeda untuk dinikmati oleh penonton Indonesia.
Taskya Namya, yang sebelumnya tampil di "Pamali" (2022) dan "Diambang Kematian" (2023), akan menjadi pemeran utama dalam "Pengantin Iblis". Film ini juga melibatkan sejumlah bintang lainnya, termasuk Ratna Riantiarno, Elly Luthan, Wafda Saifan, Givina Lukita Dewi, Arla Ailani, Bukie Basudewa, dan Shaqueena Medina.
Sekian update informasi kali ini yang bisa kami sampaikan untukmu mengenai Sinopsis Film Horor Pengantin Iblis (2024) ya! Semoga membantu