Ben Sumadiwiria Anak Siapa? Food Vlogger Berdarah Jerman yang Populer lewat Youtube Channel Awesome Eats
--
Baca juga: Jadwal Tayang Drama To Be Continued (2024) Episode 7-8 Indonesia Subtitle, Malu-malu Tapi Mau!
Begitu juga dari berbagai sumber yang layak dipercaya, mengatakan bahwa orang tua Ben Sumadiwiria merupakan asli Indonesia.
Meski memiliki darah keturunan Indonesia, namun Ben Sumadiwiria sejauh ini belum fasih berbahasa Indonesia, meski dirinya juga ternyata kerap melakukan perjalanan ke Indonesia.
Diketahui pula bahwa Ben Sumadiwiria telah memulai karier sebagai food vlogger sejak tahun 2014 yang lalu. Hingga kini dirinya telah memiliki subcribe di Youtube sebanyak 263 ribu.
Sementara konten yang telah dia bagikan melalui akun Youtube @supercoolben itu telah mencapai 545, dimana dari keseluruhan konten videonya telah ditonton kurang lebih 100 juta kali.
Baca juga: Baca Manhwa BL Jinx Chapter 52 Bahasa Indonesia, Jaekyung Jangan Kasar-Kasar Dong....
Selanjutnya, Ben Sumadiwiria juga cukup aktif di Instagram dengan akun @supercoolben, dimana jumlah pengikutnya di media sosial yang merupakan bagian dari META tersebut telah mencapai 168 ribu.
Begitu pula dirinya cukup aktif di TikTok dengan akun @noodleking_1, dimana hingga kini telah memiliki 78 ribu pengikut, sementara jumlah like videonya telah mencapi 1,9 juta kali.
Terkait agama yang diyakininya, Ben Sumadiwiria diketahui memeluk agama Kristen. Sementara latar belakang pendidikannya tercatat sebagai seorang koki lulusan dari Le Cordon Bleu Malaysia.