Saturday 23rd of November 2024
×

Cara Memasang Kapasitor Untuk Mesin Cuci 2 Tabung, Lihat Tutorialnya Disini!

Cara Memasang Kapasitor Untuk Mesin Cuci 2 Tabung, Lihat Tutorialnya Disini!

--

Baca juga: Sinopsis Komik Stick to the Friend Zone dan Link Baca Full Chapter Bahasa Indonesia, Rilis di Webtoon!

Cara Memasang Kapasitor Untuk Mesin Cuci 2 Tabung

1. Ketahui Nilai Kapasitor Mesin Cuci

Langkah pertama dalam cara pemasangan kapasitor mesin cuci 2 tabung, yaitu Anda perlu mengetahui berapa nilai kapasitor yang ada pada mesin cuci tersebut. Caranya, buka bagian belakang mesin cuci, lihat di bagian bawah terdapat kapasitor yang umumnya berwarna hitam atau putih dengan 4 kabel.

Lalu, lihat nilai yang tertera pada kapasitornya yang memiliki satuan Micro Farad (μF). Perlu diingat, setiap merk dan jenis mesin cuci memiliki nilai yang berbeda-beda. Setelah mengetahui nilai kapasitornya, belilah kapasitor dengan nilai yang sama.


2. Tentukan Kabel Kapasitor

Dikarenakan kapasitor yang ada memiliki 4 kabel, Anda perlu menentukan ke mana arah kabel-kabel tersebut akan disambungkan nantinya. Lalu, bagaimana cara pemasangan kapasitor mesin cuci dengan 4 kabel? Umumnya, terdapat dua nilai pada kapasitor, yaitu kecil dan besar.

Jikai nilai pada kapasitornya besar maka disambungkan ke dinamo pencuci atau wash, sedangkan jika nilainya kecil maka disambungkan ke dinamo spin atau pengering.

Baca juga: Tangis Guang Min di Waktu Hujan, Nonton Drama China Eternal Brotherhood (2024) Eps 15-16 Sub Indo

Baca juga: Si Abang Main Sosor Aja! Baca Manhwa BL Backlight Chapter 20 Bahasa Indonesia, Ada yang Cemburu Tuh

3. Pasang Kapasitor

Setelah Anda sudah mengetahui nilai pada kapasitor dan arah kabel dipasangkan, selanjutnya mulai pemasangan kapasitor mesin cuci yang baru. Caranya mudah, tinggal melepas kapasitor lama dan sambungkan yang baru dengan mengikuti arah kabel yang telah ditentukan, yaitu kecil ke spin dan besar ke wash. 

Tak perlu berpatokan dengan warna kabel yang ada di mesin cuci karena umumnya berbeda dengan kapasitor baru yang akan dipasang.

Sebagai contoh, kabel di mesin cuci motor wash berwarna hitam, tapi kapasitor yang nilainya besar berwarna merah maka ini tidaklah masalah, Anda bisa sambungkan saja karena sudah sesuai dengan arah yang telah dibahas di atas

Sumber:

UPDATE TERBARU