Kalender Mancing Tanggal 21-29 Februari 2024, Ikuti Pasang Surut Air Laut!
--
23 Februari: Jam Pasang 22.00 - Jam surut 03.00 - Arus Kencang - Pasang Besar
24 Februari: Jam Pasang 23.00 - Jam surut 04.00 - Arus Kencang - Pasang Besar
25 Februari: Jam Pasang 00.00 - Jam surut 05.00 - Arus Kencang - Pasang Besar
26 Februari: Jam Pasang 01.00 - Jam surut 06.00 - Arus Kencang - Pasang Besar
27 Februari: Jam Pasang 02.00 - Jam surut 07.00 - Arus Sorong
28 Februari: Jam Pasang 03.00 - Jam surut 08.00 - Arus Sorong
29 Februari: Jam Pasang 04.00 - Jam surut 18.00 - Arus Sorong
Tips dan Trik Mancing
1. Perlengkapan Memancing
Memancing ikan di laut memerlukan perlengkapan yang lebih banyak. Beberapa hal yang wajib kamu bawa adalah alat pancing yang terdiri dari joran (tongkat pancing), senar yang kuat, rel, pelampung kecil, dan juga mata kail.
Baca juga: Promo Dufan Ancol Bulan Februari 2024, Ada Diskon Tiket hingga 50% Loh!
Baca juga: Update Kode Yandex Terbaru Februari 2024, Fresh 1 Menit yang Lalu! Gratis Tanpa Iklan
Sebaiknya, pilihlah alat pancing yang benar-benar berkualitas dan tidak mudah rusak. Jaring kecil juga dibutuhkan untuk menangkap dan mengangkat ikan besar yang sudah terpancing. Tak lupa juga kotak berisi es untuk menyimpan hasil tangkapannya.
2. Memilih Umpan
Kamu bisa menggunakan umpan berupa cumi-cumi, udang, atau ikan kecil untuk memancing di laut. Umpan cumi-cumi yang telah dipotong-potong, dapat disebar saat kondisi air laut jernih agar banyak ikan berpindah ke tersebut.
Sedangkan ketika kondisi perairan laut sedang keruh, kamu dapat memanfaatkan umpan berupa udang dan ikan kecil.
3. Setelan Alat
Ada dua model setelan alat pancing yang bisa kamu coba untuk memancing di laut dengan kedalaman kurang dari 100 meter. Yang pertama adalah rangkaian umpan gantung, yaitu umpan yang posisinya terletak di antara permukaan air laut dan dasar laut dengan memakai lebih dari dua mata kail. Rangkaian ini biasanya digunakan untuk memancing ikan barakuda, tongkol, dan bawal.