Sinopsis Film Siksa Kubur, Tak Percaya Agama Buat Sita Ingin Dikubur Hidup-Hidup!
--
JEMBER – Penggemar film horror! Dalam kesempatan berikut ini kami akan menyediakan informasi terkini bagi kamu yang penasaran dengan sinopsis film Siksa Kubur. Tentunya film satu ini sudah dinanti-nanti perilisannya.
Bagi kamu yang penasaran dan ingin mengetahui detail informasi terbaru dari film horror satu ini, langsung saja ikuti pembahasan yang kami sajikan di artikel berikut ini.
Baca juga: Nonton Film Monkey Man (2024) Full Movie Sub Indo, Apa Betul Jadi Asian John Wick?
Film Siksa Kubur dijadwalkan tayang mulai 10 April 2024 di bioskop Indonesia. Joko Anwar, dikenal dengan film-film horornya yang inovatif dan penuh makna, seperti Pengabdi Setan 1 dan 2, serta Perempuan Tanah Jahanam.
Tahun ini ia kembali menghadirkan karyanya yang diprediksi akan menjadi fenomena. Siksa Kubur bukan hanya tentang teror dan jumpscare. Film ini menggali tema yang berani dan penuh pertanyaan tentang iman, dosa, dan konsekuensi.
Deskripsi Film Siksa Kubur
Film Siksa Kubur berasal dari film pendek Grave Torture garapan Joko Anwar yang rilis di YouTube pada 2012. Film pendek Grave Torture menceritakan seorang anak pembunuh berantai yang secara tak sengaja masuk ke dalam peti mati ayahnya.
Di tahun 2024, film siksa kubur akan menjadi film ke-10 karya sutradara Joko Anwar. Film Siksa Kubur telah menjadi sorotan sejak pertama kali diumumkan Joko Anwar melalui laman Instagram pribadinya. Ditambah, film ini akan dibintangi para aktor kawakan seperti Reza Rahadian dan Christine Hakim, yang menambah antusias para sineas Indonesia.